P5 KELAS X: PRAKTIK NYATA MENUJU MASA DEPAN
SMA N 10 Semarang adakan sebuah talkshow dengan tema “Praktik Nyata untuk Masa Depan” pada Senin, 10 Februari 2025. Talkshow mengundang seorang Bisnis Konsultan dan Entrepreneur, Hero Wijayadi. Kegiatan ini merupakan acara pembukaan P5 fase E kelas X pada tema kewirausahaan. Kegiatan berlangsung selama 3 jam dan dilaksanakan di Aula Masjid Rahmatan Lil Alamin.
Ripno Aji W, S.Pd., Panitia penyelenggara P5 mengungkapkan bahwa talkshow ini menjadi pemicu agar peserta didik memahami kunci sukses menjadi pebisnis. Kegiatan ini berjalan sesuai harapan dan materi yang dijelaskan sangat berbobot dan berkualitas. Talkshow yang diisi oleh Hero Wijayadi, CEO PT Herco Digital Indonesia sangat mengundang antusias peserta didik.
Dalam talkshow tersebut Hero berpesan bahwa dengan adanya mindset yang kuat, kita akan menjadi orang yang sukses. Hal tersebut juga bisa dipelajari sejak peserta didik masih duduk di bangku sekolah.
“Tanamkan mindset yang kuat sekarang, karena itu kunci utama kesuksesan di masa depan” ucapnya. Selanjutnya Hero juga menegaskan bahwa kita harus bisa menjadi solusi akan masalah yang ada dalam masyarakat. Dengan begitu, peluang untuk menjadi sukses dalam berbisnis menjadi lebih tinggi.
Setelah sesi materi, peserta didik diberi kesempatan untuk menyatakan ide bisnis apa yang akan dijalankan di masa mendatang. Salah satu siswa menyampaikan bahwa dia ingin fokus pada bisnis hewan ternak dengan melihat permintaan pasar yang cukup tinggi. “Saya akan menjalankan bisnis jual beli sapi karena peminat sapi untuk bulan Idul Adha akan meningkat. Saya melihat peluang disitu,” ucap Anis, siswa kelas X.
Melalui talkshow ini, diharapkan peserta didik semakin termotivasi untuk merintis bisnis sejak dini dan menerapkan wawasan yang telah mereka peroleh. Selain antusiasme peserta didik, materi yang berbobot juga memberikan manfaat yang besar bagi peserta didik. Romeo, siswa kelas X, berbagi pengalamannya.
“Setelah mengikuti talkshow, saya merasa bisa untuk memulai bisnis kopi yang saya inginkan. Saya akan memulai bisnis ini nanti ketika sudah kelas XII dengan mengumpulkan sumber daya yang ada serta berkolaborasi dengan teman saya. Materi yang dijelaskan juga sangat berbobot dan saya menyukainya," ungkap Remeo.
Penulis : M Fajar Kurniawan, S.Pd. | DA
Komentar
Jadilah yang pertama berkomentar di sini