BERITA

Detail Berita

GUDEP 13.083-13.084 GELAR UJI SKK MEMASAK

Rabu, 31 Mei 2023 07:39 WIB
113 |   -

Gudep 13.083-13.084 yang berpangkalan di SMAN 10 Semarang menggelar Uji Syarat Kecakapan Khusus (SKK) memasak pada Kamis, 11/5/2023. Kegiatan ini bertujuan untuk menguji kecakapan anggota pramuka penegak dalam penguasaan di bidang teknologi yang sesuai bakat dan minatnya. Selain itu kegiatan ini juga merupakan penilaian pendidikan kepramukaan untuk kelas XI. 

Uji SKK memasak dilaksanakan di area parkir siswa dan diikuti oleh sebanyak 300-an anggota, yakni  seluruh siswa kelas XI. Kegiatan dimulai pukul 08.00 WIB dan berakhir pada pukul 11.00 WIB.  

Selain untuk penilaian pendidikan kepramukaan, kegiatan tersebut juga memilih foto penyajian masakan yang terbaik. Hasilnya adalah sangga pencoba putra kelas XI MIPA-2, sangga perintis putra kelas XI IPS-2, sangga perintis putri kelas XI MIPA-4, sangga pencoba putri kelas XI IPS-1, sangga pencoba putri kelas XI MIPS-4 dan sangga perintis putri kelas XI MIPA-3. 

Kakak pembina pun merasa senang karena siswa sangat antusias dan sangat bersemangat dalam mengikuti penilaian uji SKK. Kakak pembina juga merasa kagum dengan hasil masakan yang dibuat oleh siswa. Banyak dari mereka yang membuat hidangan dengan cita rasa yang lezat dan plating yang cantik. (MBD-DCA) 


Komentar

×
Berhasil membuat Komentar
×
Komentar anda masih dalam tahap moderator
1000
Karakter tersisa
Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar di sini